Wahyu Liz Adaideaja atau yang akrab dipanggil Mas Kuprit mendapatkan undangan untuk memberikan kuliah tentang industri kreatif kepada Mahasiswa peserta Kompetisi Wirausaha di Kampus Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta
Owner Adaideaja ini berangkat dari kediamannya di Colomadu pagi sebelum Sholat Jumat.
Mengambil inisiatif untuk sholat Jumat di Kampus UNS (Universitas Negeri Sebelas Maret).
*--*--*
Usai Sholat Jumat, Pemateri Creativepreneur ini langsung menuju ke kampus ISI.
Namun tanpa disangka, ternyata tidak ada gerbang tembus dari Kampus UNS ke Kampus ISI.
Satu-satunya jalan adalah melalui pintu kecil di selokan rahasia.
Berbekal pengalaman bolos waktu SMA, Pembicara Seminar Nasional Kewirausahaan ini nekat terjun ke selokan tanpa peduli dianggap pencitraan oleh netijen Indonesia
Walikocak Surakarta Wahyu Liz Adaideaja masuk ke gerbang alam entah berantah |
Acara pembekalan ilmu wirausaha kreatif berlangsung aman tertib dan damai seperti nilai-nilai luhur Pancasila.
PRIMBON karya Wahyu Liz Adaideaja |
Kuprit: industri komik Indonesia tembus mancanegara |
gaya Salam Scale Up anak mahasiswa ISI Surakarta |
***
Rupanya ini bukan pengalaman pertama
Komikus Webtoons ini pernah nyemplung di kuburan gara-gara mengikuti petunjuk Google Map.
Tepatnya seminggu sebelumnya, Jumat Pon, 15 September 2017
Wahyu Liz Adaideaja selaku Praktisi Bisnis Kreatif mendapatkan undangan untuk mengisi materi Seminar UKM Go International yang diselenggarakan oleh Balai Latihan Koperasi JawaTengah di Semarang.
Berangkat pagi mruput utuk utuk jam 5 dari Solo menunggang Travel.
Sampai Semarang pukul 7:30,
dijemput teman yang sama-sama belum hafal jalan, kemudian mengandalkan GPS/ Google MAP.
Dan ternyata nyemplung masuk kuburan.
Karena Google Map salah arah, gedung-nya tepat di seberang kompleks pemakaman tersebut.
Akhirnya Google-pun bilang: Mohon MAP lahir dan bathin.
peserta UMKM binaan Dinkop Jawa Tengah |
sesi pengeroyokan oleh emak emak UMKM |
Peserta antusias, dari teman-teman UMKM se-JawaTengah.
Mas Wahyu Liz Adaideaja -yang dalam penampilannya selalu mengenakan Blangkon dan Kacamata Minus-nya- menyampaikan 3 hal penting sebelum ekspansi usaha, yakni para UKM diharapkan untuk fokus ke 3 hal berikut:
- Visi
- Teamwork
- Sistem
Setelah 3 hal ini bekerja sinergi, baru dikembangkan ke strategi ekspansi, terutama untuk menembus pasar Luar Negeri.
Adaideaja yang saat ini memeiliki perwakilan di Thailand masih fokus di Industri Kreatif, dan terus melakukan pengembangan unit usaha.
Antara lain boneka karakter Custom, yang dapat dipesan satuan.
Dapat dipesan melalui https://shopee.co.id/wahyuliz
Boneka-boneka ini selain customer-nya dari dalam negeri terutama boneka wisuda custom yang harganya terjangkau, juga menembus pasar luar negeri seperti Australia, Thailand, hingga ke negeri Sakura, Jepang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar